Recent Posts

Mengamati Bintang Menggunakan Stellarium

Stellarium adalah aplikasi planetarium untuk komputer. Ingin mengamati bintang, atau  mengajari murid tentang astronomi, aplikasi ini bisa menjadi pilihan. Dengan aplikasi ini kita bisa melihat langit 3D yang begitu realistis, sama seperti yang kita lihat di langit menggunakan mata telanjang, teropong dan teleskop.

Langit Lhokseumawe pada hari ini, real time ;)

Stellarium terdiri dari banyak fitur diantaranya adalah katalog bawaan yang memiliki lebih dari 600.000 bintang, informasi tentang bintang-bintang yang ada: dengan mengklik bintang tersebut maka informasi detil tentang bintang tersebut akan diperlihatkan secara detil seperti screenshot diatas, konstelasi bintang dari berbagai budaya, misalnya Barat, Cina, Mesir, Aztek, dsb totalnya ada 12, ada planet dan satelitnya, juga ada ilustrasi konstelasi baratnya loh... Bahasa dari interfacenya juga banyak, sehingga saya sendiri bisa memilih Bahasa Indonesia untuk interfacenya dan masih banyak lagi fiturnya.

Aplikasi ini bersifat real-time, sehingga kita bisa melihat kira-kira seperti apa langit di daerah tertentu pada waktu saat itu juga di berbagai belahan dunia, praktis kan?
Saya memakainya untuk melihat Altair dan Vega karena saya suka astronomi dan mengamati bintang, juga sempat saya pakai untuk melihat gerhana bulan beberapa waktu yang lalu dan benar kelihatan posisi matahari dan bulannya seperti apa disini.

Meski begitu Stellarium tidak seharusnya digunakan untuk perhitungan yang sangat akurat, namun cukup ideal digunakan untuk presentasi astronomi atau persiapan untuk observasi secara nyata.

Untuk keterangan lebih lanjut bisa dikunjungi di situs resminya di http://www.stellarium.org/ juga tersedia link download untuk berbagai OS dan user guidenya. Oya khusus pengguna linux bisa mendownload dari software center, synaptic maupun terminal

Post a Comment

0 Comments